Peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 dilakukan oleh seluruh masyarakat tak terkecuali mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota (HMTPWK) UGM Pramukya Arcapada. Antusiasme mahasiswa dalam kegiatan ini tidak lepas dari semangat dan rasa syukur terhadap kemerdekaan yang dapat dinikmati saat ini.
Kegiatan diawali dengan upacara bendera yang dilaksanakan oleh Fakultas Teknik di Kantor Pusat Fakultas Teknik (KPFT). Upacara dilaksanakan pada pukul 8 pagi dan diikuti oleh beberapa mahasiswa Fakultas Teknik.
Kegiatan selanjutnya adalah perlombaan-perlombaan yang dilakukan di area parkir Departemen Teknik Arsitektur dan Perencanaan (DTAP) bersama dengan mahasiswa antar angkatan PWK UGM. Kegiatan yang selalu dilakukan untuk merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ini berjalan dengan seru dan menyenangkan. Beberapa perlombaan yang dilakukan adalah lomba makan kerupuk, tarik tambang, voli menggunakan balon air, dan gobak sodor.
Kegiatan-kegiatan yang dilakukan di hari kemerdekaan ini diharapkan dapat meningkatkan kembali rasa nasionalisme dan kebersamaan mahasiswa serta menjadi kegiatan yang dapat menyatukan antar angkatan di PWK UGM.
(WR)