Header Image by Deano
Pada hari Jumat (17/3), Program Studi S2 Magister Perencanaan Kota dan Daerah (MPKD) dan Program S1 Perencanaan Wilayah dan Kota (PWK), Departemen Teknik Arsitektur dan Perencanaan, Fakultas Teknik mengadakan kuliah umum bersama dengan Gubernur Jawa Tengah, H. Ganjar Pranowo, S.H., M.IP. dengan judul “Visi Misi Pembangunan dan Tata Ruang Provinsi Jawa Tengah”.
Pada kuliah umum ini Ganjar memberikan review pembangunan yang dilakukan di Provinsi Jawa Tengah, mulai dari capaian pertumbuhan ekonomi, laju tingkat inflasi, tingkat kemiskinan, tingkat pengangguran, surplus pasokan beras, serta sektor pariwisata unggulan. Ganjar menambahkan terdapat 4 kawasan wisata unggulan yang sedang dikembangkan oleh Jawa Tengah, Kawasan Dieng, Borobudur, Karimunjawa, dan Sangiran.