Tim alumni Universitas Gadjah Mada (UGM) berhasil meraih Honorable Mention dalam EPOCH45 International Planning Competition, sebuah kompetisi multidisiplin bagi mahasiswa dan profesional muda di bidang perencanaan spasial untuk Ibu Kota Nusantara (IKN) yang diselenggarakan oleh kolaborasi dari Universitas Diponegoro and MARS Architects. Kompetisi ini bertujuan mencari solusi inovatif dalam pengembangan kota dan lanskap untuk fase pembangunan IKN selanjutnya. Pengumuman penghargaan dilakukan pada 18 Maret 2025 di Erasmus Huis, Royal Netherlands Embassy, Jakarta.
Uncategorized
Pada awal tahun ajaran baru ini, Program Studi Sarjana Perencanaan Wilayah dan Kota telah merilis Buku Panduan Akademik untuk Tahun Ajaran 2024/2025. Buku panduan ini dirancang untuk memberikan panduan komprehensif kepada mahasiswa dalam menjalani kegiatan akademik. Buku ini memuat informasi kurikulum, peraturan akademik, hingga fasilitas yang tersedia. Diharapkan dengan adanya buku panduan ini, mahasiswa dapat menyimak dengan lengkap sebagai panduan selama masa perkuliahan.
Baca Buku Panduan pada link:
Selamat Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-74! Dari kami para perencana wilayah dan kota UGM.
17 Agustus 1945 merupakan hari bersejarah bagi seluruh rakyat Indonesia. Di hari itu, hasil dari seluruh ide, gagasan, dan kebulatan tekad para tokoh perjuangan menjadikan Indonesia mampu berdiri dan memproklamasikan kemerdekaannya. Setiap tahun kita memperingati HUT Kemerdekaan Indonesia. Setiap tahun pula kita diingatkan tentang cerita-cerita kepahlawanan dan perjuangan dalam merebut kemerdekaan. Namun bagaimana peran kota serta tempat-tempat di dalamnya dalam kemerdekaan Indonesia. Dalam artikel special HUT RI ini, kami akan membawa Anda kembali pada tahun 1945 untuk melihat kembali kota dan tempat-tempat di dalamnya yang menjadi saksi bisu perjuangan para pahlawan. Kemudian, di akhir artikel ini, kami akan membawa Anda melihat kondisi tempat-tempat bersejarah tersebut pada hari ini.

Pada Kamis (25/4), Dandhy Laksono, salah satu awak WatchDoc berbagi ilmu dan pengalaman dalam pembuatan film dokumenter yang mengangkat isu pembangunan.
Penggunaan film dokumenter sebagai media untuk mengangkat isu-isu pembangunan di Indonesia saat ini makin sering ditemukan. Selain karena visual yang ditawarkan, film cenderung tidak membosankan sehingga dapat menarik lebih banyak penonton dan harapannya pesan atau isu yang ingin diangkat dapat lebih mudah tersampaikan. Pendokumentasian masalah pembangunan melalui dokumenter juga menarik dan memiliki berbagai tantangan mulai dari proses perencanaan dan penemuan isu hingga pengambilan gambar.